" 21 Peserta Ikuti Pelatihan Operator Pesawat Angkat dan Angkut (PAA) Yang Digelar Disnaker Bintan "






 

Sebanyak 21 peserta mengikuti Pelatihan Operator Pesawat Angkat dan Angkut (PAA) yang digelar Disnaker Bintan selama 3 hari mulai dari tanggal 1 sd 3 November 2021. Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Tenaga Kerja Bintan, Indra Hidayat usai membuka kegiatan di Hotel Bhadra Resort, Toapaya, Senin (1/11) pagi.  


Adapun dari 21 peserta yang mengikuti pelatihan tersebut peserta terbanyak berasal dari Kecamatan Bintan Timur sebanyak 8 orang, lalu Kecamatan Gunung Kijang sebanyak 7 orang, Kecamatan Teluk Bintan sebanyak 5 orang dan Kecamatan Sri Kuala Lobam sebanyak 1 orang. 


" Setelah melalui tahap seleksi dan dengan keterbatasan anggaran yang kita miliki, kita hanya bisa memfasilitasi 21 peserta untuk mengikuti pelatihan ini. Kedepannya kita berharap setidaknya mampu menampung lebih banyak peserta lagi." ujarnya 


Dikatakannya juga bahwa para peserta nantinya akan memperoleh materi terkait keahlian dalam mengoperasikan Operator Pesawat Angkat Dan Angkut (PAA) atau pengoperasian Alat Berat seperti excavator dan forklip. Pelatihan ini juga menggandeng LPK Profesional Project Institute dari Batam dan juga para peserta nantinya akan latihan praktek langsung di PT BOMC Bintan, Lobam. 


" setelah mengikuti pelatihan nanti para peserta akan menerima sertifikasi, dimana dengan adanya pelatihan ini diharapkan para peserta bisa memiliki pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan terkait pengoperasian Operator Pesawat Angkat Dan Angkut (PAA) sesuai dengan standard kompetensi kerja, " tutupnya





Media Center pada Senin, 01 November 2021 11:30:48 | 309 views


Whatsapp Twitter
Video Terbaru
sahara.lapor.go.id - Untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik

Bela, seorang warga pengguna pelayanan publik, telah membuktikan dari satu orang saja bisa memberikan pengawasan dan perubahan terhadap sebuah pelayanan publik. Ingin ambil bagian dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik seperti Bela? Sampaikan aspirasi dan pengaduanmu melalui situs www.sahara.lapor.co.id, SMS ke 1708, Mobile Apps LAPOR! atau Twitter dengan menggunakan tagar #LAPOR sekarang juga! laporbintan SP4N-Lapor! adalah Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional dalam aplikasi LAPOR! Apa itu LAPOR!? LAPOR! adalah Layanan Aspirasi Pengaduan Online Rakyat. Credits video by: Youtube: @lapor1708

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "