Hafizha: Kita Punya Semuanya, Ayo Kita Gemarkan Kembali Makan Ikan!






 

MC Bintan - Ketua TP-PKK Bintan, Hafizha Rahmadhani yang sejauh ini sangat intens menyelesaikan persoalan stunting, terus melakukan upaya-upaya berkesinambungan. Salah satu yang kembali dilakukan Hafizha adalah mengajak masyarakat untuk kembali gemar memakan ikan.

Hal itu disampaikannya saat membuka Sosialisasi Gizi dan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan sekaligus Penyerahan Paket Olahan Ikan kepada Keluarga Beresiko Stunting, Jumat (17/11) di Aula Bandar Seri Bentan.

"Masih ada yang tidak suka ikan di sini? Kita punya semuanya, Bu. Ikan kita berlimpah, ini yang seharusnya jadi salah satu sumber asupan gizi bagi keluarga kita," tegasnya.

Hafizha kemudian menyebutkan gerakan ini agar tidak hanya sebatas seremonial belaka, namun harus disertai tindakan nyata yang memulainya pun harus dari lingkungan keluarga.

"Kita pedomani orang-orang tua kita dulu. Ikan kita ada, sayur kita ada. Bukan tidak boleh dengan makanan-makanan instan, tapi tetap makanan pokok kita yang kaya nutrisi," tambahnya.

Ikan sendiri merupakan salah satu sumber protein hewani yang tidak diragukan lagi dalam dunia ahli gizi. Ini pula yang kemudian menjadi salah satu indikator kecukupan gizi bagi melawan atau memutus mata rantai sebaran stunting.





pada Jumat, 17 November 2023 12:20:40 | 171 views


Whatsapp Twitter
Video Terbaru
sahara.lapor.go.id - Untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik

Bela, seorang warga pengguna pelayanan publik, telah membuktikan dari satu orang saja bisa memberikan pengawasan dan perubahan terhadap sebuah pelayanan publik. Ingin ambil bagian dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik seperti Bela? Sampaikan aspirasi dan pengaduanmu melalui situs www.sahara.lapor.co.id, SMS ke 1708, Mobile Apps LAPOR! atau Twitter dengan menggunakan tagar #LAPOR sekarang juga! laporbintan SP4N-Lapor! adalah Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional dalam aplikasi LAPOR! Apa itu LAPOR!? LAPOR! adalah Layanan Aspirasi Pengaduan Online Rakyat. Credits video by: Youtube: @lapor1708

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "