Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Bupati Bintan Gelar Rapat Persiapan Bersama FKPD






 

MC Bintan - Bupati Bintan, Roby Kurniawan menggelar Rapat Koordinasi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) serta seluruh OPD terkait persiapan jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah menunggu sepekan lagi. Rapat koordinasi ini bermaksud untuk mempersiapkan berbagai hal; mulai dari arus mudik, sarana dan fasilitas, akses jalan, keamanan, antisipasi cuaca ekstrem hingga ketersediaan pangan dan pergerakan harga pasar.

Terkait arus mudik, Bupati Bintan meminta Dinas Perhubungan bersama Satlantas Polres Bintan untuk bersinergi mengamankan lalu lintas termasuk antrean yang diperkirakan akan memadati pelabuhan.

"Pantau terus, di jalan raya termasuk di pelabuhan. Kendaraan yang turun naik kapal jangan sampai terhambat apalagi menghambat akses jalan di sekitar. Itu perlu diperhatikan," tegas Roby dalam arahannya, Jumat (14/04) di Ruang Rapat II Kantor Bupati Bintan.

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang diminta untuk memastikan kondisi jalan, khususnya akses yang sempat memutus jalur utama di Bintan. Sementara, Dinas Pariwisata dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah diminta bersama mendatangi resort maupun tempat yang memiliki destinasi wisata pantai agar senantiasa mengeluarkan himbauan.

Dinas Ketahanan Pangan bersama Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan diharuskan memantau ketersediaan bahan pangan sampai kepada gelojak pergerakan harga pasar. OPD yang lain pun harus saling bersinergi mengisi setiap kebutuhan yang ada.

"Itu tadi gambaran fokusnya yang akan kita lakukan. Saya minta siapapun, ayo kita saling berkoordinasi! Ada masalah atau ada apapun yang memang harus didiskusikan maka silahkan sampaikan by phone atau langsung jika ada kesempatan," pungkasnya.





Media Center pada Jumat, 14 April 2023 12:31:35 | 155 views


Whatsapp Twitter
Video Terbaru
sahara.lapor.go.id - Untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik

Bela, seorang warga pengguna pelayanan publik, telah membuktikan dari satu orang saja bisa memberikan pengawasan dan perubahan terhadap sebuah pelayanan publik. Ingin ambil bagian dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik seperti Bela? Sampaikan aspirasi dan pengaduanmu melalui situs www.sahara.lapor.co.id, SMS ke 1708, Mobile Apps LAPOR! atau Twitter dengan menggunakan tagar #LAPOR sekarang juga! laporbintan SP4N-Lapor! adalah Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional dalam aplikasi LAPOR! Apa itu LAPOR!? LAPOR! adalah Layanan Aspirasi Pengaduan Online Rakyat. Credits video by: Youtube: @lapor1708

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "

Teaser Peluncuran Aplikasi Si Lancar " Sistem Pelayanan Pencari Kerja "